Glosarium Arti Kata Geografi 3

Glosarium Arti Kata Geografi 3




Untuk mencara kata yang Anda butuhkan, gunakan ctrl + f




Azimuth Magnetik : sudut arah yang ditunjukkan oleh kompas magnetik.

Citra : data hasil pengindraan jauh.

Data Atribut : data yang terdapat pada ruang atau tempat yang menjelaskan suatu informasi.

Data Spasial : data yang menunjukkan ruang, lokasi, atau tempat-tempat di permukaan bumi.

Desa : kesatuan masyarakat hokum yang memiliki kewenangan untuk mengatur dan mengurus kepentingan masyarakat setempat berdasarkan asal-usul dan adat istiadat setempat yang diakui dalam sistem pemerintahan nasional dan berada di daerah kabupaten.

Desa Swadaya : desa yang telah terdaftar dalam wilayah administrasi pemerintahan dan masyarakatnya telah hidup menetap.

Desa Swakarya : desa peralihan atau transisi dari desa swadaya menuju desa swasembada.



Glosarium Arti Kata Geografi 3



Desa Swasembada : desa yang masyarakatnya telah mampu memanfaatkan dan mengembangkan sumber daya alam dan potensinya sesuai dengan kegiatan pembangunan regional.

Distorsi : penyimpangan-penyimpangan yang terjadi dalam proses transformasi peta.

Formal Region : wilayah secara umum atau kawasan di muka bumi yang memiliki karakteristik yang khas sehingga dapat dibedakan dari wilayah lainnya.

Foto Satelit : pemotretan yang dilakukan melalui antariksa.

Foto Udara : pemotretan yang dilakukan dari pesawat udara.

Gemeinschaft : hubungan antarwarga masyarakat desa sangat erat, saling mengenal, dan gotong royong.

Gesellschaft : suatu keadaan masyarakat yang kepentingan individunya lebih menonjol dibandingkan rasa solidaritas dan kegotongroyongan.

Gross National Product : hasil bagi antara jumlah keseluruhan pendapatan dari suatu negara pertahun dan jumlah seluruh penduduk yang menempati wilayah tersebut.

Hinterland : wilayah di sekitar suatu perkotaan yang berfungsi memasok kebutuhan harian kota tersebut.

Interpretasi Citra Udara : kegiatan mengkaji citra udara dengan maksud untuk mengidentifikasi dan memaknai objek.

Inti Kota : wilayah kota yang digunakan sebagai pusat kegiatan, ekonomi, pemerintah an, dan kebudayaan.

Jangkauan (range) : jarak yang harus ditempuh seseorang untuk mendapatkan barang atau pelayanan jasa dalam memenuhi kebutuhan hidupnya.

Kota : sebuah bentang budaya yang ditimbulkan oleh unsur-unsur alamiah yang cukup besar dan corak kehidupan yang bersifat heterogen dan materialistik dibandingkan dengan daerah di sekitarnya.

Kartografer : orang yang ahli dalam ilmu perpetaan.

Kartografi : cabang ilmu geografi yang secara khusus membahas mengenai seluk beluk peta.

Kota Satelit : suatu daerah yang memiliki sifat perkotaan dan pusat kegiatan industri.

Model Gravitasi : suatu analisis atau kajian kesamaan dari suatu wilayah. Model ini digunakan untuk penelaahan dan untuk memprediksikan lingkungan dalan dua wilayah yang berbeda.


0 Response to "Glosarium Arti Kata Geografi 3"

Posting Komentar